Rabu, 01 Januari 2014

Hal baru yang saya sukai di tahun 2013

Hal baru yang saya sukai tahun 2013 ini : 

1. Sunday Market 
Bergabung di tim Sunday Market--pasar konseptual terbesar di Surabaya yang digelar di Surabaya Town Square. Turut hadir kesempatan untuk mengundang band kesukaan, membuat diskusi seni, membuat pameran. Dengan senang hati mengerjakan proyek ini bersama Alek Kowalski, Edbert William, Raka Toton, Claudia Hana, Andriew Budiman, Kathleen Azali, Melisa Liem, Feni Candra, Taufiq Hariyadi, Razif Akbar, Dhani, Fendi   



2. Jatiwangi art Factory
Tahun 2013, saya tiga kali ke Jatisura, sebuah desa di Majalengka, mengikuti sejumlah festival yang digelar oleh JaF (Ulang Tahun Jatisura ke-111, Ulang Tahun JaF ke-8, dan Village Video Festival #5). Berinteraksi dengan keluarga besar JaF dan para tamu dari berbagai kota adalah pengalaman dan pembelajaran yang belum pernah saya rasakan sebelumnya. Melihat langsung bagaimana proses festival yang dikerjakan secara santai dan bergotong-royong antara warga, tamu undangan, pemerintah, polisi, dan tentara.   

3. Bladhus Tour
Ide yang bagus selalu datang tiba-tiba dan membuat saya gelisah jika tidak melakukannya, ide itu adalah tur dua band Surabaya ke 9 kota di Jawa. Taman Nada dan Cotswolds adalah dua band yang saya sukai dan ingin sekali memperkenalkan mereka ke kota lain. Dengan dukungan banyak kawan, tur ini berjalan selama dua minggu yang penuh dengan pembelajaran dan senyuman. Terimakasih kepada kawan kawan organizer : Alfan, Aga, Purna, Dimas, Arkham, Kemal, Gie, Alfian, Indra Ameng & Keke Tumbuan. Mengucapkan salut kepada tim : Otis, Qembon, Denan, Bondit, Raka, Prinka, Deasy, Cupu, Ganis, Atthur, Aryok, Gruwok, Salman, Zaki, Tedy, Sesa, Farras yang bersedia mengambil resiko untuk menjalankan tur ini.  

4. Workshop Kurator Muda
Senang sekali terpilih menjadi peserta Workshop Kurator Muda pada November lalu yang digelar oleh Dewan Kesenian Jakarta dan ruangrupa. Pada tahun 2009, saya pernah diundang ruangrupa untuk mengikuti workshop tersebut, karena tidak bisa meninggalkan pekerjaan, saya memberikan rekomendasi ke Kuro untuk menggantikan saya. Kesempatan yang datang lagi tidak saya lewatkan (meskipun terpaksa meninggalkan pekerjaan di Surabaya). Saya mendapat banyak pengetahuan mengenai proses presentasi seni, tapi PR membaca bukunya banyak banget. 

5. Ayorek!
Tahun 2013, website Ayorek sudah jadi dan menjadi platform yang kami idamkan, buku dan webzine mengenai kota Surabaya. Muncul proyek-proyek tambahan seperti SUB/SIDE--netlabel yang mendistribusikan musik swadaya Surabaya. Kami juga membuat Journal, buletin yang dicetak dengan bookpaper. Akhirnya buku SUBVERSI masuk percetakan dan pada tanggal 15 Desember 2013 kami meluncurkan proyek Ayorek di Gedung Merah Putih, Balai Pemuda.

6. Pindah Kost
Saya sudah tinggal di Jalan Gubeng Jaya 1/39 selama lebih dari 8 tahun. Kamar yang saya tempati dibutuhkan sang pemilik kost untuk menampung keluarganya. Saya bersyukur tinggal disana karena keluarga pemilik kost sangat baik dan memang ini saatnya untuk saya berbenah kamar dan pindah ke tempat lain. Beruntung saya cepat dapat kamar baru yang memiliki pemandangan rumah susun Grudo, semangat untuk menata barang-barang di kamar kecil saya. Sekarang saya tinggal di Jalan Grudo IV/5, 10 menit berjalan kaki ke C2O Library.  




Mengerjakan hal baru memang menyenangkan, tapi saya harus meninggalkan keinginan yang sudah saya tetapkan sebelumnya seperti menyelesaikan membaca 13 seri "Lemony Snicket's A Series of Unfortunate Events" dan membuat tur Manic Street Walkers secara reguler, semoga dua hal tersebut saya bisa lakukan di tahun 2014. 


Berterimakasih kepada Kathleen Azali, Andriew Budiman, Erlin Goentoro, Adhiel Alba, Alek Kowalski, Arief Yudi, Ismal Muntaha, Tedi En, Al Ghorie, Rangga Nasrullah, Indra Ameng, Mirwan Andan, Saleh Husein, Harlan Boer yang telah berbagi pengetahuan dan menginspirasi sepanjang tahun 2013.   

3 komentar:

  1. selamat tahun baru, tin! sukses buat 13 unfortunate events dan msw tour-nya. ngga sabar!!!! semoga tahun ini kita bisalebih sering bertemu :*

    BalasHapus
    Balasan
    1. bikin proyek ilustrasi lagi yuk nitchii ....

      Hapus
  2. Hi ta!, senang sekali menjelajah membaca blog ini...

    BalasHapus