Minggu, 04 April 2010

Kami Anak-anak Desa Bullerbyn

Judul       : Kami Anak-anak Desa Bullerbyn
Penulis   : Astrid Lindgren
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama (2002)


Sejak kecil saya menyukai children novel karya Astrid Lindgren, Roald Dahl, Laura Ingalls Wilder, dan Enid Blyton. Astrid Lindgren yang dikenal dengan karyanya Pippi si Kaos Kaki Panjang, selalu menulis kehidupan anak-nak yang sederhana dan penuh petualngan dengan setting sebuah desa di Swedia. Kami Anak-anak Bullerbyn menceritakan kehidupan 6 anak, Lisa, Lasse, Bosse, Britta, Anna, dan Olle yang tinggal di Desa Bullerbyn. Mereka selalu bermain bersama, berjalan-jalan mencari arbei liar, main kasti, bermain dengan hewan peliharaan, ke sekolah, wahh kehidupan yang sederhana dan menyenangkan!
Membaca buku ini membuat saya seperti sedang leyeh-leyeh di tumpukan jerami sambil minum susu coklat hangat dan makan kue.Tidak lupa mendengarkan rilisan band-band dari Sarah Records sambil mengenang indahnya Hari Paskah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar